Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Penerimaan CPNS Pemerintah Kabupaten Pinrang Formasi Tahun 2019

By : Administrator | access_time Senin, 16/12/2019

Berdasarkan hasil verifikasi Panitia Seleksi Penerimaan CPNS Pemerintah Kabupaten Pinrang Formasi Tahun 2019 yang dilakukan secara online melalui laman https://sscn.bkn.go.id, dengan ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut :

  1. Peserta Seleksi Penerimaan CPNS Pemerintah Kabupaten Pinrang Formasi Tahun 2019 yang Nomor Registrasi dan Namanya tercantum dalam lampiran pengumuman ini dinyatakan Lulus Seleksi Administrasi.
  2. Bagipeserta yang NomorRegistrasi dan Namanya tidak   Lulus Seleksi Administrasi. Keterangan lebih lanjut dapat dilihat melalui akun masing-masing pada laman https://sscn.bkn.go.id
  3. Peserta yang dinyatakantidak lulus seleksi administrasi berhak melakukan sanggahan terhadap hasil seleksi administrasi selama 3 (tiga) hari yaitu tanggal 16-18 Desember 2019.
  4. Ketentuan dalam masa sanggah adalah pelamar melakukan sanggahan melalui laman https://sscn.bkn.go.id dan tidak diperbolehkan memperbarui atau memperbaiki dokumen yang telah diunggah.
  5. Panita Seleksi Penerimaan CPNS Kabupaten Pinrangakan memverifikasi ulang terhadap sanggahan pelamar.
  6. Pengumuman hasil sanggah akan diumumkan pada tanggal 26 Desember 2019.
  7. Peserta yang dinyatakan lulus seleksia dministrasi berhak mengikuti seleksi tahap selanjutnya yaitu Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT).
  8. Waktu pelaksanaan SKD sesuaisuratKepala Badan Kepegawaian Negara Nomor :K 26-30/V 205-4/99 tanggal 9 Desember 2019 perihal Jadwal Pelaksanaan Seleksi Penerimaan CPNS Tahun 2019, dijadwalkan pada bulan Januari s.d Februari 2020.
  9. Lokasi pelaksanaan SKD dengan CAT direncanakan akan diselenggarakan di KabupatenPinrang.
  10. Detail informasi waktu dan lokasi pelaksanaan SKD akan diumumkan kemudian pada website resmi BKD di http://bkd.pinrangkab.go.id atau http://pinrangkab.go.id
  11. Untuk informasi yang kurang jelas dapat menghubungi panitia di email pengadaancpns.bkdpinrangkab@gmail.com
  12. Kelalaian peserta dalam membaca dan memahami pengumuman menjadi tanggung jawab peserta.
  13. Keputusan Panitia Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kabupaten Pinrang bersifat MUTLAK dan tidak dapat diganggu gugat.
  14. Lampiran Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Kabupaten Pinrang Tahun 2019 dapat di download disini.

Link SIKDA
Website SIKDA

Cek NIP

Kepala BKD Kab. Pinrang
Drs. ABDUL RAHMAN USMAN, M.Si

Informasi Lainnya
Maklumat Pelayanan